YoVDO

Exam Readiness: AWS Certified Database - Specialty (Indonesian)

Offered By: Amazon Web Services via AWS Skill Builder

Tags

AWS Certified Database Courses Database Design Courses Database Management Courses Database Security Courses Database Migration Courses Database Monitoring Courses Database Deployment Courses

Course Description

Overview

Deskripsi

Ujian AWS Certified Database – Specialty yang memvalidasi keterampilan dan pengalaman teknis dalam merancang, men-deploy, dan mengelola berbagai layanan basis data AWS. Kursus ini akan membantu Anda mempersiapkan diri untuk ujian dengan menjelajahi berbagai area topik ujian dan membiasakan Anda dengan gaya pertanyaan dan pendekatan ujian. Kursus ini meninjau contoh pertanyaan ujian di setiap area topik dan mengajarkan Anda cara menginterpretasikan konsep yang sedang diuji sehingga Anda dapat lebih mudah mengeliminasi jawaban yang salah.

Kursus membahas setiap domain konten ujian:

  • Rancangan basis data untuk beban kerja khusus
  • Deployment dan migrasi
  • Manajemen dan operasi
  • Pemantauan dan pemecahan masalah
  • Keamanan basis data

Audiens yang Dituju

Pembelajaran ini ditujukan untuk:

  • Profesional TI (OPS/Admin — basis data)
  • Teknisi platform data
  • Developer basis data
  • Arsitek solusi

Tujuan Kursus

Dalam kursus ini, Anda akan belajar:

  • Menavigasikan logistik proses ujian
  • Memahami struktur ujian dan tipe pertanyaan
  • Mengidentifikasi bagaimana pertanyaan berhubungan dengan konsep basis data AWS
  • Menafsirkan konsep yang diujikan oleh pertanyaan ujian
  • Mengembangkan rencana studi yang dipersonalisasi untuk mempersiapkan ujian

Prasyarat

Kami sarankan peserta di kursus ini memiliki pengetahuan dan pengalaman berikut:

  • AWS Certified Cloud Practitioner atau AWS Certification tingkat Associate
  • Memiliki pengalaman 5 tahun atau lebih bekerja dengan solusi basis data yang kompleks di AWS

Metode Penyampaian

Kursus ini dilaksanakan melalui:

  • Pelatihan digital

Durasi

3,5 jam

Kerangka Kursus

Kursus ini mencakup konsep berikut:

  • Informasi dan ekspektasi pusat pengujian
  • Tinjauan dan struktur ujian
  • Struktur pertanyaan dan teknik interpretasi
  • Menyelami jauh ke dalam domain ujian, termasuk pertanyaan latihan ujian

Tags

Related Courses

Advanced Monitoring and Optimizing with DynamoDB (Portuguese)
Amazon Web Services via AWS Skill Builder
Advanced Monitoring and Optimizing with DynamoDB (Spanish)
Amazon Web Services via AWS Skill Builder
Advanced Monitoring and Optimizing with DynamoDB (Traditional Chinese)
Amazon Web Services via AWS Skill Builder
Advanced Monitoring and Optimizing with DynamoDB (French)
Amazon Web Services via AWS Skill Builder
Developing with Amazon DynamoDB (Indonesian)
Amazon Web Services via AWS Skill Builder